Monday, January 30, 2012

Fungsi Bakal Buah pada Bunga

ads.id Trade
Apa fungsi bakal buah pada bunga? Dalam bahasa ilmiah, bakal buah disebut dengan ovarium. Mungkin, istilah ini tidak terdengar asing di telinga kita, karena istilah ini juga sering digunakan untuk menyebut organ reproduksi wanita. Ternyata, bunga juga memiliki ovarium yang menjadi organ reproduksi betina pada bunga. Dalam materi kali ini, kita akan lebih sering menggunakan istilah bakal buah daripada ovarium. Hal ini hanya untuk meneguhkan pemahaman bahwa yang kita bahas sekarang ini adalah bagian bunga, bukan manusia. 

Bunga adalah struktur reproduksi yang terdapat pada tanaman. Umumnya, struktur ini mempunyai empat komponen utama, yaitu putik untuk menghasilan sel telur, benang sari sebagai organ reproduksi jantan penghasil sperma, kelopak bunga yang melindungi putik dan benang sari, dan sepal atau helai kelopak yang mengeliling kelopak bunga sebelum mekar. 

Apa itu Bakal Buah?

Pembahasan kita kali ini akan difokuskan pada putik, yang mana salah satu bagiannya adalah bakal buah. Bakal buah merupakan tempat calon tanaman baru terbentuk. Bakal buah terdiri dari satu ruangan penyimpanan yang disebut lokulus (ruang sari). Namun, ada juga bakal buah yang memiliki banyak lokulus di dalamnya yang berasal dari gabungan beberapa putik. Tiap lokulus memiliki satu atau lebih bakal biji (ovula). Bakal biji ini nantinya akan dibantu oleh plasenta untuk menempel ke dinding bakal buah.

Materi Terkait:
Umumnya, bakal buah terletak di pusat bunga yang terlindungi dengan baik. Bakal buah berfungsi sebagai ruang pelindung di sekitar bakal biji yang rapuh, yang akan berkembang menjadi biji, kemudian tanaman baru. Perhatikan gambar struktur bakal buah berikut ini:
 istilah ini tidak terdengar asing di telinga kita Fungsi Bakal Buah pada Bunga
Bakal Buah

Fungsi Bakal Buah

Fungsi utama bakal buah adalah untuk menghasilkan sel telur, inti kutub, biji, dan buah-buahan. Di dalam bakal biji (ovula) terjadi proses pembelahan sel untuk menghasilkan sel telur dan dua sel inti kutub. Ketika serbuk sari menempel di kepala putik, ia akan melepaskan dua sel sperma yang akan bergerak menuju bakal buah melalui tangkai putik. Di dalam bakal buah, satu sel sperma bergabung dengan sel telur untuk membentuk zigot yang menjadi cikal bakal tanaman baru. Proses ini disebut juga dengan fertilisasi. Sel sperma kedua akan bergabung dengan dua inti kutub untuk menghasilkan endosperma, yang berfungsi untuk memberikan nutrisi bagi embrio tanaman.

Demikianlah penjelasan tentang Fungsi Bakal Buah pada Bunga, semoga bermanfaat.